Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Pemkab Simalungun Hanya Terima 80 CPNS Tahun Ini

Ilustrasi.Pelamar CPNS
BERITASIMALUNGUN.COM, Simalungun-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, Sumatera Utara, pada tahun 2014 menerima rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) sebanyak 80 orang untuk berbagai formasi.

"Jumlah ini disesuaikan dengan kebutuhan tenaga PNS yang telah kami usulkan ke ementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB)," kata Sekretaris Daerah Gidion Purba di Pamatang Raya, Rabu.

Gidion menjelaskan sebelumnya kuota yang disetujui hanya 30 dari ratusan yang diusulkan. Setelah diajukan pengusulan untuk penambahan, akhirnya disetujui 80 kuota.

Gidion menyebutkan bahwa rekrutmen CPNS ini untuk mengisi kekosongan tenaga PNS yang sudah pensiun, meninggal, mengundurkan diri, atau diberhentikan dan untuk posisi PNS yang masih kurang.

Menurut Kepala Badan Kepegawaian Daerah Jamesrin Saragih, pihaknya telah membuka pendaftaran melalui "online" website Pemkab Simalungun.

Jamesrin mempersilakan pelamar yang sudah terdaftar di online dan memiliki nomor peserta, untuk menyerahkan berkas kelengkapan ke BKD untuk verifikasi sampai batas akhir tanggal 2 Oktober 2014.

"Jika data tidak sesuai dengan bukti fisik, seperti KTP, ijazah atau gelar, maka data yang bersangkutan kami coret dari kepesertaan CPNS," tandas Jamesrin.

Namun Jamesrin menegaskan Pemkab Simalungun hanya berwenang menerima pendaftaran dan verifikasi data, sedangkan kelulusan hak panitia seleksi nasional (Panselnas) dan KemenPAN-RB.(ant)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments