Info Terkini

10/recent/ticker-posts

APEL GELAR PASUKAN OPS SIMPATIK TOBA 2016 POLRES SIMALUNGUN

APEL GELAR PASUKAN OPS SIMPATIK TOBA 2016 POLRES SIMALUNGUN.
Pamatang Raya | Berita Simalungun.com-Dalam rangka Revitalisasi penerapan kawasan tertib Lantas guna menciptakan lokasi penggal jalan yang tertib marka, rambu, parkir serta pengguna jalan untuk menciptakan kemseltibcar lantas di wilayah Kabupaten Simalungun, Polres Simalungun melaksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Simpatik Toba 2016 bertempat di lapangan Mapolres Simalungun, Senin (29/02-2016) pukul 08.00 WIB dipimpin oleh Kapolres Simalungun AKBP Yofie Girianto Putro S.IK.
 
Apel Gelar Pasukan diikuti seluruh personil Polres Simalungun dan Pegawai Dinas Perhubungan Pemkab Simalungun. 

Dalam amanat Kapolda Sumut yang disampaikan oleh Kapolres Simalungun, yang pada intinya adalah agar seluruh personil mensosialisasikan peraturan-peraturan lalu lintas kepada masyarakat, mengingat masih kurangnya kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas agar terwujud kemseltibcar lantas yang aman dan kondusif khususnya pada penggal jalan kawasan tertib lalu lintas.
 
Sebelum mengakhiri amanat, Kapolres Simalungun memberikan petunjuk dan arahan kepada personil, agar:
1. Tingkatkan iman dan taqwa ke Tuhan Yang Maha Kuasasebagai landasan spiritual dalam pelaksanaan Operasi.
2. Bangun sinergi yang baik dengan Instansi terkait demi kelancaran Operasi.
3. Lakukan langkah-langkah persuasif dengan maksimal tindakan preemtif dan preventif dalam Operasi.
4. Jaga sikap dan perilaku selama Operasi dan tunjukkan jati diri Polisi sebagai penolong dan sahabat masyarakat.
5. Laksanakan tugas Operasi dengan Ikhlas, professional dan bertanggung jawab serta jaga kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas.
 
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Simalungun melakukan penyematan Pita tanda Ops Simpatik Toba 2016 kepada para perwakilan. Ops Simpatik Toba 2016 akan dilaksanakan selama 21 hari, terhitung mulai tanggal 1 Maret 2016 sampai dengan 21 Maret 2016. (Syamp)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments