Jalan Rusak di Simalungun. Foto Golang Harianja. |
BERITASIMALUNGUN.COM, Panribuan-Warga Nagori Ujung Bondar, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun meminta jalan
mereka yang kondisinya rusak parah agar segera diperbaiki. Usulan ini
sudah berulang kali disampaikan melalui musrenbang nagori, tapi tidak
kunjung ada realisasi.
Salah seorang tokoh masyarakat Dusun Saribujawa Tiga, Nagori Ujung
Bondar A Pasaribu mengatakan, jalan tersebut merupakan akses
satu-satunya bagi masyarakat di sejumlah desa untuk melakukan aktivitas.
“Kalaupun tidak diperbaiki secara keseluruhan, setidaknya lubang-lubang
yang besar dapat ditutupi. Jadi kami minta tolong kepada Bupati supaya
segera memperbaikinya,” katanya. Hampir sepanjang 8 Km tidak terlihat
lagi aspal sebagai pelapis jalan, melainkan tinggal hanya batu cadas.
Kondisi ini juga dikeluhkan oleh Pj Pangulu Nagori Dolok Tomuan K
Simanjuntak dan Pj Pangulu Nagori Ujung Bondar Deddi M Siallagan. Mereka
mengakui bahwa jalan penghubung kedua nagori tersebut sangat
memprihatinkan.
“Kondisi jalan ini sangat tidak layak lagi, sementara
cuma ini jalan satu-satunya untuk ke kecamatan. Setiap harinya anak
sekolah ,pegawai, pengusaha, kendaraan pengangkut hasil tani harus
ekstra hati melewati jalan ini. Apalagi anak sekolah sering terlambat ke
sekolah karena kondisi jalan yang rusak parah,” keluh Deddi.
K Simanjuntak mengharapkan perhatian khusus Pemkab Simalungun agar
memerbaiki ruas jalan ke nagori tersebut. “Atas nama masyarakat kami
memohon kepada pemkab agar memprioritaskan perbaikan jalan ini.
Mengingat dengan bagusnya jalan penghubung nagori sampai ke Kecamatan
Dolok Panribuan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” harap
Simanjuntak. (Rodo)
0 Comments