Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Pembangunan Jalan Haranggaol Tak Sesuai Janji Bupati JR Saragih

Proyek pekerjaan kerusakan Jalan Lintas Sirpang Haranggaol-Haranggaol Horisan, Kabupaten Simalungun tak sesuai janji Bupati Simalungun JR Saragih. Kerusakan jalan lintas sepanjang sekitar 10 Km itu kini hanya mendapat alokasi anggaran untuk pekerjaan 3,7 Km dengan nilai kontrak Rp 7,8 Miliar.
BeritaSimalungun-Proyek pekerjaan kerusakan Jalan Lintas Sirpang Haranggaol-Haranggaol Horisan, Kabupaten Simalungun tak sesuai janji Bupati Simalungun JR Saragih. Kerusakan jalan lintas sepanjang sekitar 10 Km itu kini hanya mendapat alokasi anggaran untuk pekerjaan 3,7 Km dengan nilai kontrak Rp 7,8 Miliar.

Proyek pekerjaan kegiatan pemeliharaan berkala ini dikerjalan oleh PT Rumah Ukir Mulia dengan nilai kontrak fisik Rp 7,1 Miliar dari Dana Alokasi Khusus APBD Simalungun TA 2017 dengan panjang jalan 3.720 meter x 4 meter kualitas hotmix dengan waktu pekerjaan 150 hari kalender yang dimulai SPMK 2 Agustus 2017.

“Papan proyek resmi dari Dinas terkait Pemkab Simalungun ini jelas merujuk angka 3.700 m (3,7 km ) Sementara Jalan Rusak Sisanya (JRS) itu 7.300M (7,3Km). Mungkin yang dimaksud dengan mulus dan nyaman menuju Seribudolok itu dengan mengunduh aplikasi Gojek Kopter. Naik kopter sisanya. Padahal jalan yang diperbaiki hanya 1/3 dari panjang jalan. Itupun yang diperbaiki sisi yang masih baik. Menyisakan lebih panjang sisi yang lebih buruk dan dengan biaya dan waktu kerja yang aduhai aduhai,” tulis Darma Purba, warga Haranggaol.(Baca Juga: Potret Jalan Haranggaol)

Darma Purba juga mengkritisi isi berita dari media lokal yang menuliskan pembangunan Jalan Sirpang Haranggaol-Haranggaol Horisan yang akan mulus. Sebelumnya Bupati Simalungun JR Saragih medio Maret 2017 lalu berjanji kalau jalan lintas Sirpang Haranggaol-Haranggaol Horisan akan dibangun sekaligus. Namun pada kenyataanya hanya sepertiganya saja.

“Rasanya pewarta tidak mungkin tidak memahami prinsip-prinsip dasar Jurnalisme. Jangan-jangan menulis hanya dengan metode apa katanya atau apa kau bilang,” ujar Darma Purba.

Isi Berita

Berikut ini kutipan dari www.siantarnews24jam.co.id soal pemberitaan perbaikan jalan Sirpang Haranggaol-Haranggaol Horisan. Setelah dinantikan begitu lama, akhirnya Pemkab Simalungun memperhatikan kondisi jalan menuju Haranggaol, Kelurahan Haranggaol, Kecamatan Haranggaol Horisan, Kabupaten Simalungun.

“Kami menyambut baik perhatian dan kepedulian Pemkab Simalungun atas pembangunan jalan menuju haranggaol ini,” kata Libet Ronal Sinaga, Sabtu (2/9/2017).

Dengan diperbaikinya jalan menuju haranggaol tersebut, maka akan mempermudah dan memberi rasa nyaman bagi penguna jalan yang melintas menuju saribudolok.“Dengan kondisi jalan yang semakin baik, kita berharap agar jalan tersebut di perbaiki sesuai dengan RAP,” sebutnya.

Hal senada juga diungkapkan penguna jalan Daniel Sinaga menyambut baik atas perbaikan jalan menuju haranggaol tersebut.
Sebab, jalan itu juga bisa merupakan alternatif menuju Saribudolok. Dengan peningkatan dan perbaikan jalan yang dilakukan pemerintah, akan mempermudah akses menuju Saribudolok. “Tentu juga memudahkan pengangkutan hasil bumi, sehingga harga semakin baik,” tutur Daniel Sinaga.

“Kita sangat berterima kasih kepada DR JR Saragih yang memperbaiki jalan tersebut. Karena apa yang dicita-citakan masyarakat selama ini berharap jalan diperbaiki, akhirnya terealisasi. Jalan akan jauh lebih nyaman, tidak ada lagi batu berserakan di badan jalan. Kita selaku pengguna jalan berterima kasih kepada DR JR Saragih sebagai Bupati Simalungun,” kata Daniel Sinaga. (BS-1)
 

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments