Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Harga Kol di Simalungun Anjlok Jelang Natal dan Tahun Baru

Sayur Kol. (SIB)
Saribudolok, BS-Menjelang perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, harga kol di wilayah Kecamatan Silimakuta, Purba, Dolok Silau dan Pematang Silimahuta, Kabupaten Simalungun anjlok. Akibatnya, petani mengalami kerugian.

Pada Rabu (27/11/2019) harga kol Rp 500 per Kg di tingkat petani, dari sebelumnya sempat mencapai Rp 1.600 hingga Rp 1.800 per Kg. Penurunan harga ini sudah terjadi satu bulan terakhir, membuat banyak tanaman kol petani belum di panen, meski sudah layak panen.

"Turunnya harga kol sudah terjadi satu bulan terakhir. Penurunannya secara estafet mulai dari Rp 1.000 per Kg, kemudian turun menjadi Rp 800 per Kg. Tak berlangsung lama, harga turun lagi, hingga saat ini mencapai Rp 500 per Kg," kata petani wilayah itu, Pa Benson Saragih.

Hal senada disampaikan petani lainnya di antaranya Rusman Sirait, Derin Purba dan Sarman Naibaho. Disebut, penurunan harga kol berdampak terhadap ekonomi petani dalam menyambut Natal dan Tahun Baru. Pasalnya, banyak petani daerah itu membudidayakan kol dan harganya anjlok.

"Semoga penurunan harga kol itu tidak berlangsung lama," kata petani itu sembari berharap kepada pemerintah campur tangan untuk menstabilkan harga kol, minimal di harga Rp 1.000 per Kg di tingkat petani.(BS-SIB) 

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments