Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Bang Hasim, Pemandian Karang Anyer selalu Ramai, Tapi Jalannya Rusak…!

Simpang Karang Anyer, Huta VIII, Kecamatan Gunung Maligas, Kamis, (22/10/2020). 

Gunung Maligas, BS
-Pengelola Pemandian Karang Anyer, Kecamatan Gunung Maligas berdiskusi dengan calon Bupati Simalungun H Muhajidin Nur Hasim. Bukannya mereka tidak ingin lokasi objek wisata tersebut dibenahi, namun selama ini terkendala modal. Belum lagi kondisi jalan yang tidak memadai. Padahal objek wisata tersebut selalu ramai pengunjung, terutama di hari libur.

Diskusi dilakukan di salah satu warung kopi di Simpang Karang Anyer, Huta VIII, Kecamatan Gunung Maligas, Kamis, (22/10/2020). Diskusi berjalan santai namun serius sambil menikmati segelas kopi.

Sekretaris Pengurus Pariwisata Pemandian Karang Anyer, Ervin Yodistira meminta agar ketika Hasim bersama Tumpak Siregar SH (TPS) terpilih menjadi Bupati-Wakil Bupati Simalungun agar memerhatikan tempat-tempat wisata, terkhusus pemandian Karang Anyer.

“Memang, kalau untuk menjadikannya lebih bagus lagi, kita terkendala modal. Bang Hasim lihat sendirilah, jalan ke dalam kondisinya hancur dan tidak pernah ada perhatian dari pemerintah,” terang Ervin.

“Kita juga berharap adanya bantuan modal agar kita bisa lebih merapikan dan menjadikannya lebih bagus lagi. Apalagi banyak warga di sini berpenghasilan dari objek wisata tersebut,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Hasim mengatakan salah satu program Hasim-TPS adalah membangun tempat-tempat wisata di Kabupaten Simalungun.

“Saya dan Bang TPS itu memiliki program untuk membangun tempat wisata. Kalau tempat wisata sudah berkembang, otomatis perekonomian masyarakat sekitar meningkat. Orang luar akan banyak datang ke Simalungun mengantarkan uang mereka,” jelasnya.

Hasim mengajak warga di sana berjuang bersama-sama agar harapan mereka dapat tercapai. "Karena Bang Hasim dan Bang TPS tidak dapat berjalan sendiri. Peran teman-teman pemuda dan pengurus pariwisata Pemandian Karang Anyer sangat penting,” sebut pria berusia 36 tahun itu.

Ervin pun mengucapkan terima kasih kepada Hasim yang akan memprioritaskan pembangunan tempat wisata yang ada di Kabupaten Simalungun, termasuk pemandian Karang Anyer.

“Guna mewujudkan cita-cita itu, saya akan mengajak teman-teman pengurus dan keluarga untuk mendukung dan berjuang memenangkan Hasim-TPS menjadi Bupati dan Wakil Bupati Simalungun,” katanya yakin.(Didik S)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments