Info Terkini

10/recent/ticker-posts

MAKNA PEMBERIAN BUNGA PADA HARI GURU

Arman Purba.IST
Hari guru dirayakan sangat meriah hampir di setiap Sekolah perkotaan. Mungkin di daerah terpencil hari guru dilalui hanya dengan upacara dan berdoa semoga para guru diberkati dan tetap betah mengajar mereka tanpa adanya pemberian kado kue dan bunga yang segar dan indah. 

Dalam postingan saya melihat perayaan hari guru sangat luar biasa penuh canda dan tawa, sukacita, pemotongan kue ulang tahun Guru serta pemberian bunga yang indah bagi seluruh guru sebagai lambang rasa syukur, terimakasih, dan kebahagiaan siswa terhadap gurunya.

Tapi, apakah para guru menyadari bahwa mereka telah diperlakukan tidak adil oleh para siswanya, karena kenyataannya jumlah bunga yang diterima setiap guru ternyata tidak sama, ada yang dapat puluhan dan ada yang hanya dapat beberapa saja. Mengapa demikian? 

Ternyata para siswa memiliki indikator tersendiri dalam memberi penilaian kepada para guruya, apakah karena kualitas mengajarnya, perhatiannya, kepedulian, kedekatannya, dsb. Para siswa tidak bisa kita larang untuk berbuat, memberi kepada guru yang dikaguminya, dan disenanginya.

Apa makna yang bisa kita dapatkan dari perayaan hari guru dari ketidakadilan ini, yaitu para guru harus berubah, bahwa tugas guru tidak hanya mengajar yang bisa membosankan, tapi bagaimana para guru bisa menyenangkan, mampu menanamkan nilai-nilai karakter, mrnunjukkan kejujuran, keadilan dlm bertindak, tidak pilih kasih, bisa menjadi panutan, dan dekat dengan para siswa. 

Untuk itu, siswa harus dianggap sebagai mitra guru dalam pembelajaran sehingga dapat membangun kerjasama, tidak akan menyakiti mereka, mendidik mereka untuk menaikkan dan meraih prestasi belajar siswa dalam berkompetisi yang dapat mengharumkan nama Sekolah.

Semoga Perayaan Hari Guru yang Ke70 ini menjadi refleksi bagi kita guru untuk dapat melakukan perubahan kearah pembaharuan yang lebih baik agar kualitas pendidikan kita semakin baik, masa depan anak-anak sebagian besar ditentukan oleh para guru-guru yang profesional seperti anda. (Arman Purba)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments