Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Prediksi Republik Ceska Vs Turki: Pembuktian Terakhir!

BeritaSimalungun.com, Lens - Republik Ceska akan menjajal kekuatan Turki pada laga terakhir fase Grup D Piala Eropa 2016 di Stade Bollaert-Delelis, Lens, Selasa (21/6/2016) atau Rabu dini hari WIB. Ceska berpeluang menjadi peringkat tiga terbaik dan lolos ke babak 16 besar jika mampu mengalahkan Turki.

Pada edisi Piala Eropa 2016, Republik Ceska dan Turki sama-sama tak menunjukkan penampilan terbaik mereka. Dari dua pertandingan yang sudah dimainkan, Ceska hanya sanggup mengoleksi satu poin, hasil satu kali imbang dan satu kekalahan.

Kondisi lebih buruk justru dialami Turki. Arda Turan dan kawan-kawan kalah dalam dua pertandingan. Hasil itu membuat peluang mereka untuk lolos ke babak selanjutnya tertutup rapat dan kini berada di dasar klasemen sementara Grup D.

Oleh sebab itu, pada pertandingan nanti Ceska lebih memiliki kepentingan untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya. Meski begitu, pelatih Pavel Vrba tetap memprediksi laga nanti akan berlangsung sulit.

Berkaca pada pertemuan keduanya di babak kualifikasi Piala Eropa 2016, Vrba sadar Turki bukanlah tim yang mudah dikalahkan. Dari dua pertemuan itu, Ceska menang sekali dan Turki menang sekali.

"Kami sudah bermain dua kali melawan Turki di babak kualifikasi. Turki adalah tim yang kuat dan kami tak bisa menarik kesimpulan apapun dari pertandingan sulit di grup ini," kata Vrba.

Meski sudah tak punya peluang, pelatih Fatih Terim ingin menjadikan laga nanti sebagai persembahan terakhir dari timnya untuk para fans. Terim menginginkan akhir yang indah di akhir Piala Eropa 2016.

"Dalam urusan taktik, kami sudah saling mengenal, begitu juga dengan mereka. Tetapi, jika kami bisa mengeksekusi mereka lebih agresif, kami bisa mengakhiri turnamen ini dengan hasil yang bagus. Mereka adalah harapan saya dan saya percaya kepada para pemain saya," ucap Terim.

Ceska tak akan diperkuat oleh Tomas Rosicky yang mengalami cedera hamstring. Sedangkan Nuri Sahin masih diragukan bisa tampil membela Turki.

Menurut catatan UEFA, laga nanti menjadi pertemuan ke-20 bagi keduanya. Republik Ceska sukses memenang 12 laga, Turki meraih empat kemenangan, dan tiga laga berakhir imbang.

Prakiraan susunan pemain

Republik Ceska: Petr Cech, David Limbersky, Michal Kadlec, Tomas Sivok, Pavel Kaderabek, Vladimir Darida, Jaroslav Plasil, Ladislav Krejci, Daniel Kolar, Jiri Skalak, Milan Skoda
Pelatih: Pavel Vrba (Republik Ceska)


Turki: Volkan Babacan, Gokhan Gonul, Mehmet Topal, Hakan Balta, Caner Erkin, Oguzhan Ozyakup, Olcay Sahan, Nuri Sahin, Emre Mor, Burak Yilmaz, Yunus Malli
Pelatih: Fatih Terim (Turki)



Head to head
10/10/2015 Republik Ceska 0-2 Turki (Kualifikasi Piala Eropa 2016)
10/10/2014 Turki 1-2 Republik Ceska (Kualifikasi Piala Eropa 2016)
6/2/2013 Turki 0-2 Republik Ceska (Pertandingan Persahabatan)
22/5/2010 Republik Ceska 1-2 Turki (Pertandingan Persahabatan)
15/6/2008 Turki 3-2 Republik Ceska (Piala Eropa 2008)



Lima pertandingan terakhir Republik Ceska
17/6/2016 Republik Ceska 2-2 Kroasia (Piala Eropa 2016)
13/6/2016 Spanyol 1-0 Republik Ceska (Piala Eropa 2016)
5/6/2016 Republik Ceska 1-2 Korea Selatan (Pertandingan Persahabatan)
1/6/2016 Rusia 1-2 Republik Ceska (Pertandingan Persahabatan)
27/5/2016 Republik Ceska 6-0 Malta (Pertandingan Persahabatan)



Lima pertandingan terakhir Turki
17/6/2016 Spanyol 3-0 Turki (Piala Eropa 2016)
12/6/2016 Turki 0-1 Kroasia (Piala Eropa 2016)
5/6/2016 Slovenia 0-1 Turki (Pertandingan Persahabatan)
29/5/2016 Turki 1-0 Montenegro (Pertandingan Persahabatan)
22/5/2016 Inggris 2-1 Turki (Pertandingan Persahabatan)


Prediksi Bola.com
Republik Ceska 50-50 Turki

Sumber: Berbagai Sumber

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments