Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Sebanyak 18 Siswa SMA GKPS Pematangraya Masuk SNMPTN 2022

Kepala Sekolah SMA GKPS 1 Pematang Raya, St.Drs. Sardiaman Sinurat,M.Pd .

Pematangraya, BS-Sebanyak 18 siswa kelas 12 lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang diumumkan serentak diseluruh PTN yang ada di Indonesia pada Selasa (29/3/2022).

Kepala Sekolah SMA GKPS 1 Pematang Raya, St.Drs. Sardiaman Sinurat,M.Pd mengapresiasi 18 orang siswanya yang lulus SNMPTN. 

Wartawan Britasimalungun.com ketika mengkonfirmasi mengenai kelulusan siswa SMA GKPS 1 Pematang Raya kepada pihak sekolah mendapatkan informasi bahwa 18 Siswa SMA GKPS 1 Pematang Raya lulus SNMPTN.

St.Drs.Sardiaman.M.Pd yang saat ini berada di Bandung  untuk urusan sekolah mengatakan, bahwa kelulusan siswa tersebut hasil dari kerja keras siswa dan ketekunan guru guru untuk membimbing siswa.

“Agar kelak menjadi orang yang memberi arti bagi pertiwi dan suasana sekolah yang sangat mendukung untuk melaksanakan proses belajar mengajar,” katanya.  

“Selamat Kepada 18 Siswa SMA GKPS 1 Pematang Raya yang lulus SNMPTN 2022 dan bagi yang belum berhasil tetaplah berjuang karena masih ada tiket masuk PTN lewat jalur UTBK (Ujian Tertulis Berbasis Komputer)- SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ) 2022. Do your Best and let God do the res ,God Bless,” ucap Sardiaman. (Didik Sumbayak)
Kepala Sekolah SMA GKPS 1 Pematang Raya, St.Drs. Sardiaman Sinurat,M.Pd .

 Berikut daftar siswa SMA GKPS 1 Pematang Raya yang lulus SNMPTN 2022:

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments