Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Jalan Saribudolok-Bandara Kualanamu Segera Diwujudkan

KONDISI JALAN DI SARIBUDOLOK, RABU 30 DES 2015. FOTO ASENK LEE SARAGIH.

KONDISI JALAN DI SARIBUDOLOK, RABU 30 DES 2015. FOTO ASENK LEE SARAGIH.
BERITASIMALUNGUN.COM, SARANPADANG – Masyarakat Kecamatan Dolok Silau berharap pembangunan Jalan Provinsi Seribudolok – Kuala Namu segera dikebut dirampungkan. Kebutuhan jalan yang layak, disadari warga akan mendorong pertubuhan ekonomi. (Lihat: Inilah Potret Segelintir Saribudolok)

Kondisi saat ini, masih ada beberapa titik dari jalan itu yang sangat sulit untuk dilintasi kendaraan roda empat, bahkan ada yang hanya bisa dilewati sepedamotor. Sementara jalan menuju Kuala Namu akan melintasi wilayah tiga kabupaten yakni Kabupaten Simalungun, Deliserdang dan Serdang Bedagai.

“Kita mengharapkan percepatan pembangunan jalan ini, karena peranan jalan ini sangat penting bagi masyarakat, ” kata Adeng P Peranginangin, salah seorang warga, kepada METRO di Dusun Simeluk, Nagori Saran Padang, Kecamatan Dolok Silau, Jumat (8/1).

Menurut Adeng, masyarakat  mengapresiasi atas pembangunan di Jalan Provinsi Saribudolok-Kualanamu persisnya antara Saranpadang hingga Simeluk, yaitu hotmix dengan panjang lintasan 2 km. Akan tetapi, pada lintasan itu masih ada beberapa titik yang sangat berat untuk dilalui dan hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda dua.

“Kita sangat mengapresiasi pembangunan jalan ini. Namun, masih ada lintasan yang hanya bisa dilalui oleh roda dua,” jelas Adeng, sembari menjelaskan titik yang belum diperbaiki dan rusak parah berada di lokasi Dolok Sianak-Anak dengan panjang lintasan berkisar 8 km.

Hal senada disampaikan Gelora Tarigan warga Ujung Meriah, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Deliserdang.

Dikatakannya, kondisi arus transportasi yang belum lancar, melemahkan  perekonomian masyarakat. Lantaran untuk mengangkut hasil pertanian mereka, harus menggunakan jalur lain yang jaraknya lebih jauh. 

Sehingga biaya operasional pun bertambah. Hal itu sangat berimbas bagi harga komoditi pertanian yang dijual. “Apabila jalan rusak di Dolok Sianak-anak itu sudah bagus, kami pun akan semakin mudah untuk mendapatkan sayur-mayur dari Saribudolok sana,” imbuhnya.


Masyarakat mengharapkan agar pemerintah melalui dinas terkait agar segera mempercepat perbaikan jalan tersebut. Karena jalan itu sangat vital fungsinya bagi mereka. (Oga/esa)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments