BeritaSimalungun.com, Sidamanik-Sekolah SMAN 1 Sidamanik,
Kabupaten Simalungun patut diapresiasi karena siswa kelas XII lulus seratus
persen dan 10 siswanya diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lewat jalur
undangan atau SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri).
Keluarga besar SMAN 1 Sidamanik, mulai dari kepala sekolah,
guru, pegawai, dan khususnya seluruh siswa SMAN 1 Sidamanik yang baru mengikuti
Ujian Nasional (UN) merasa bangga dan bersyukur dengan hasil kelulusan 100
persen yang mereka torehkan.
Kepala Sekolah SMAN 1 Sidamanik, Ridwan Tampubolon SPd
didampingi Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, S Silalahi SPd, kepada wartawan,
Rabu (3/5/2017) mengatakan bahwa sebanyak 265 siswanya yang mengikuti UN
dinyatakan lulus. Hal tersebut dikatakannya sebagai wujud serta hasil dari
kerja keras para siswa dan guru.
Ridwan Tampubolon berharap agar seluruh siswanya tersebut
dapat melanjutkan pendidikannya ke Perguruan Tinggi dan tentunya lebih baik
jika dapat diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) karena jelas lebih murah
dibandingkan swasta.
“Walau sekolah ini di kampung-kampung, namun prestasi kita
tidak kalah dengan sekolah yang ada di kota,” ujar Ridwan Tampubolon. (BS-Lee)
0 Comments