Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Jokowi: Indonesia Perkuat Kerjasama Bidang Perdagangan dan Investasi dengan Laos

BeritaSimalungun-Enam puluh tahun bukanlah waktu yang pendek untuk hubungan diplomatik yang berjalan dengan sangat baik. Dalam kurun waktu itu, telah terjalin hubungan bilateral yang solid, yang menjunjung prinsip saling percaya dan menghormati antara Indonesia dan Laos. 

Karena itulah, saya menyambut dengan gembira kedatangan Perdana Menteri Republik Demokratik Rakyat Laos, Bapak Thongloun Sisoulith dan Ibu Naly Sisoulith di Istana Kepresidenan Bogor, kemarin. 

Kami bertemu dan berdiskusi untuk memperkuat kerja sama bidang perdagangan dan investasi, pertahanan dan keamanan, serta sosial budaya antara kedua negara. Investor Indonesia sendiri ingin menanamkan modal di bidang pupuk dan pertambangan. 

Industri strategis Indonesia juga siap menyediakan produk-produk yang berkualitas seperti pesawat dan alat utama sistem pertahanan sesuai dengan yang diperlukan Laos. Kedua negara juga memiliki komitmen kuat dalam mengurangi dan memerangi penyalahgunaan obat-obatan terlarang dan perdagangan narkotika secara ilegal. 

Selain itu, kami membahas isu ASEAN dan kawasan, serta sepakat untuk membantu penyelesaian masalah di Rakhine State Myanmar.(FB-Presiden Joko Widodo-13 Oktober 2017). Foto: Biro Pers Setpres

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments