Yesus Lahir di Persekutuan Parbecak
|
Balige, BS-Ratusan becak motor mengikuti pawai dalam rangkat menyambut perayaan Natal Persektuan Jasa Transportasi Becak Motor se-Kota Balige. Pawai becak motor ini dimulai dari lokasi gedung Gereja HKBP Ressort Balige, Sumatera Utara, Selasa (18/12/2018). Perayaan Natal ini tergolong unik dan menjadi daya tarik Seni-Budaya di Kota Balige, Sumbut.
Ibu Kadep dan Bapak, Ibu Praese, Kepala Biro Ibadah Musik, HKBP seluruh panitia dan seluruh keluarga besar persekutuan becak se-kota Balige mengikuti pawai yang melintasi jalan gereja, jalan GHM Siahaan, masuk ke jalan lintas Sumatera, kemudian masuk ke jalan D.I. Panjaitan, melintasi jalan Siliwangi, jalan Dr. T.D. Pardede, dan masuk ke jalan Raja Paindoan lalu kembali ke Jalan Gereja.
Sebelum berangkat panitia membagikan kopon yang disampaikan oleh Pdt. Sarlen Lumbantobing kepada seluruh jemaat yang membawa becak, jumlahnya becak yang mengikuti pawai bersama ada 146 keluarga parbecak.
Dalam pawai becak tersebut rombongan ibu Kadep Pdt. Dr. Anna Pangaribuan dan keluarga berada diposisi depan dan diikuti oleh ibu praeses HKBP Distrik XI Toba Hasundutan Pdt. Donda Simanjuntak serta diikuti oleh peserta pawai dengan becak masing-masing.
Ibadah perayaan natal dimulai pada pukul 16.00 Wib setalah pawai selesai, Pelayan ibadah perayaan natal ini adalah Pdt. Donda Simanjutak melayani Liturgis, Pdt. Sarlen Lumbantobing melayani doa syafaat, dan Pdt. Dr. Ann Ch. Vera Pangaribuan menyampiakan firman Allah.
Di dalam ibadah perayaan ini, ada beberapa persembahan lagu yang disampaiakan dari persekutuan parbecak-Balige ini, diantaranya: oleh Friga Listra Tampubolon mempersembahkan lagu “Give Thanks”, Roy Raja Gukguk mempersembahan lagu pujian, persembahan dari persekutan parbecak dengan lagu “Bege Ende Suruan”, persembahan lagu pujian dari staff pegawai Departemen Marturia dan mahasiswi Sekolah Tinggi Diakones HKBP.
Ibadah diiringi dengan musik tiup dan keyboard, tim music tiup ini adalah tim music tiup dari HKBP Ressort Tampubolon. Di dalam khotbah ibu kadep menjelaskan tema Natal dari Lukas 4:19, bagaimana jemaat atau persekutuan parbecak ini mampu melakukan pelayanan berdiakonia, sebab ditahun depan kita akan berorientasi pelayanan kepada pelayanan bediakoni kepada sesama.
Setelah ibadah, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dan ucapan selamat natal dari Ketua Panitia Natal: Pdt. David Silaban, dari kordinator parbecak bapak St. Raju Tampubolon, dari unsur pemerintahan yang disampaikan oleh bapak Tommi Simanjutak, SE, dari Kepala Biro Zending HKBP, dari Praeses, dan arahan bimbingan dari Ibu kadep.
Secara isi dan pesan natal, semua berpendapat malam ini adalah malam yang penuh sukacita karena Yesus lahir di tengah-tengah komunitas kita (parbecak). Melihat dari tampilan para jemaat yang merayakan natal malam ini tidak ada lagi yang cocok berprofesi tukang becak sebab semua ganteng dan cantik-cantik begitu juga anak-anak kita.
Melalui pesan ini, semua yang berprofesi parbecak agar kita tingktakan lagi persektuan kita ini melalui pertemuan sekali sebulan dikordinasikan oleh kepala bidang Marturia Distrik yaitu Pdt. Sarlen Lumbantobing. Pesan natal dari ibu kadep: menyampaikan bahwa kita semua harus berjuang dan jangan putus asa untuk memperoleh sukacita dari Allah.
Mari kita memulai kegiatan kita atas penyertaan Tuhan saja, bukan dari kekauatan kita dan kemampuan kita. Kiranya persekutuan ini dapat kita tingkatkan lagi, seperti yang dikatakan oleh teman-teman tadi, bagaimana kita selalu rindu bersekutu dengan teman-teman kita untuk memuji dan memuliakan Allah.
Setelah acara sambutan, acara makan bersama dilanjutkan dan para pelayan makanan memberikan makanan kepada seluruh jemaat yang hadir pada malam itu. Mulai dari anak-anak sampai orang tua dan bahkan panitia makan bersama dengan bersukacita.
Sehabis makan bersama, tibalah saatnya membagi bingkisan natal kepada seluruh keluarga pesekutuan parbecak. Sekiranya bingkisan natal ini menambah sukacita disetiap keluarga parbecak yang ada di kota Balige.
Semoga ditahun depan dan berikutnya perayaan di persekutuan parbecak ini tetap berjalan dengan baik dan ditingkatkan lagi, baik di Balige maupun ditempat lain. Kiranya Tuhan Yesus memberkati pelayanan kita dan menambahkan sukacita bagi kita semua. Selamat Natal bagi persekutuan parbecak se-Kota Balige, Tuhan Yesus memberkati kita. HKBP Berkat Bagi dunia, Horas,Horas,Horas. (Penulis-Jhonni LeoPoldus Sirait)
Gallery Foto Perayaan Natal Persektuan Jasa Transportasi Becak Motor se-Kota Balige di Gedung Gereja HKBP Ressort Balige, Sumatera Utara, Selasa (18/12/2018). Foto-Foto Jhonni LeoPoldus Sirait
Gallery Foto Perayaan Natal Persektuan Jasa Transportasi Becak Motor se-Kota Balige di Gedung Gereja HKBP Ressort Balige, Sumatera Utara, Selasa (18/12/2018). Foto-Foto Jhonni LeoPoldus Sirait |
0 Comments