Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Istri Pendeta GKPS Ini Minta Bupati Simalungun Perbaiki Jalan Rusak di "Tiga Raya"

"Tukang Sorong" di Tiga Raya. (Foto-Foto Oleh FB-Marliani Br Saragih).
Pematangraya, BS-Lewat sosial media seorang Istri pendeta menyuarakan kerusakan jalan di wilayah Pasar (Pajak) Raya, Kabupaten Simalungun. Aktifitas pekerja seperti “Tukang Sorong” kesulitan karena kondisi jalan yang rusak berat. Istri pendeta ini juga memohon Bupati Simalungun JR Saragih untuk memperbaiki jalan di seputaran Pasar Raya. 

Adalah Inang Marliani Saragih, istri dari Pdt Jhon Ricky Purba di GKPS Raya Kota-Pematang Raya. Pada Sabtu 14 Desember 2019 Pukul 11.36 WIB, Inang Marliani Saragih memotret aktivitas dan kondisi jalan di Pasar (Pajak) kebanggaan warga Simalungun tersebut.

“Dear (kepada) Bapak Bupati Simalungun, Saya sangat prihatin dengan kondisi jalan di seputaran Pusat Pasar di Raya, Kecamatan Raya ini. Sudah 4, 5 tahun saya bergumul melihat kondisi jalan ini. Dimana setiap ketemu hari Sabtu (Pekan Raya), masyarakat di kota ini menjadikan “Tiga Raya” menjadi pusat perbelanjaan dan sumber nafkah masyarakat,” tulis Marliani Saragih dengan membagikan sejumlah gambar kondisi pasar. 

“Namun saya sangat miris melihat saudara saya yang menggantungkan rezekinya sebagai “TUKANG SORONG BARANG,TUKANG BECAK DAN TUKANG PUNDAK NIAGA MASYARAKAT” yang harus mengeluarkan tenaganya dua kali lipat karena rusaknya jalan. Dan seharusnya mereka lebih lancar dan lebih cepat menjadi lambat. Mohon uluran perhatian dan eksekusi bapak akan jalan raya di seputaran Tiga Raya,” harap Marliani Saragih.

“Kiranya Tuhan berikan bapak hikmah dan kesehatan dalam menjalankan tugas bapak, Tuhan memberkati. #Emas” ekonomi masyarakat Simalungun,” tulis Marliani Saragih, Sabtu, 14 Desember 2019.

Menyikapi postingan Inang Marliani Saragih, sejumlah warganet Simalungun meminta Aktivis Himpunan Mahasiswa Pemuda (HIMAPSI) Kabupaten Simalungun untuk menyuarakan kondisi “Tiga Raya” tersebut. 

Juga meminta Anggota DPRD Kabupaten Simalungun, khususnya Dapil Pematangraya agar bersuara kepada Pemerintah Kabupaten Simalungun agar memperhatikan kondisi jalan diseputaran “Tiga Raya” yang kondisinya rusak berat.

“Pajak atau Pasar “Tiga Raya” adalah pusat perdagangan di Kabupaten Simalungun yang cukup dibanggakan sejak dahulu. Pekan “Tiga Raya” setiap hari Sabtu adalah salah satu pusat aktivitas masyarakat Simalungun dalam melakukan transaksi jual beli hasil pertanian dan lainnya,” ujar Marolob Hasiholan Manihuruk. (Asenk Lee Saragih) 

Potret Terkini Tiga Raya, Simalungun.






 















Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments