Info Terkini

10/recent/ticker-posts

"Patroli dan Pemberian Tali Kasih" Oleh Pdt Renny Damanik MSi

Beritasimalungun-(Semoga semua penerima talikasih ini makin mengenal kasih Tuhan dan tetap bersyukur dalam keadaan apapun).

DIAKONIA KARIKATIF KE VIII, bersama amboru Frismawaty Tondang dan Kela, Minggu 7 Juni 2020.

Selesai ibadah bersama keluarga dan Vikar Pdt Sri, bersama suami yang setia dalam pelayanan ini, R. Febrison Sigumonronk, kami berangkat dan berkeliling ke jemat-jemat atau pagaran untuk berkunjung melihat keadaan mereka, tanpa mereka tahu dan diberi tahu supaya keadaan tidak diatur atur. 

Walau panas terik, jalannya berat dan rusak, kami telusuri perlahan lahan dengan sukacita supaya tidak menggerutu. 

Kunjungan selesai ibadah ini bertujuan untuk memikirkan pelayanan apa yang dapat di tambah di pandemi covid 19. 

Dalam perjalan ke jemaat-jemaat dan keliling sejak pagi ternyata, jemaat-jemaat ada yang sudah melakukan ibadah ada juga yang belum karena masih ada sifat kalau dichek baru dilakukan. 

Satu hal yang aku sangat bahagia, ternyata opung-opung lebih setia beribadah dari yang muda. Saat aku masuk dalam satu rumah, kutanya, " opung, bapa, inang domma mandoding, martonggo pakon manangar ambilan? Jawabnya, domma inang Pdt. 

Manalah buktinya? Aku bilang begitu manatahu karena takut dia aku datang dan sebagai pendeta. Ternyata, benar mereka sudah ibadah dan dia tunjukkan kertasnya dan domma tongon marlukluk, sebagian opung bergabung dengan keluarganya. 

Patroli ini ku lakukan bukan untuk menakut-nakuti tapi mengingatkan mereka untuk tetap bersyukur pada Tuhan masih bisa hidup, sehat, kuat walaupun berkekurangan, rumah lantai tanah, kehidupan seperti itu. 

Banyak orang berkecukupan tapi tak bisa hidup tenang dan sehat, maka syukuri aja yang ada, bersandar pada Tuhan dan jangan pernah meninggal kannya.

Kita diciptakan sudah diberkati sejak semula sejak diciptakan, di ciptakan segambar dan serupa dengan Nya, seperti kotbah hari ini.

Selesai mengingatkan kehidupan untuk tetap hormat pada Tuhan dan tidak hidup sembarangan walau berkekurangan, selanjutnya nenyampaikan tali kasih dari orang yang murah hati, Frismawaty Tondang.

Dia memberi bukan karena ingin terkenal, dibalas, bukan karena ku telepon, di WA, dimohon... Bla bla bla. Tapi buah imannya. Terimakasih Amboru terberkatilah ham. 

Makasih Amboru dan Kela. Djahotman Saragih, walau ham di Jakarta aku di sini kita bisa kerjasama dalam pelayanan. 

Semoga jemaat yang menerima tali kasih ini makin mengenal kasih Tuhan dan makin hormat pada Tuhan. Karena semua itu adalah jalan Tuhan menyapa mereka untuk tetap setia padaNya. 

Lega rasanya bisa tetap berjumpa dengan jemaat dipandemi ini, dengan mematuhi protokol kesehatan. Bersyukur Tuhan terus mmenolong. Salam dari Baringin Raya.(Pdt Renny Damanik/Editor Asenk Lee Saragih)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments