Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Rahman Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Bahapal

Rahman (28) warga Dusun 4 Kampung Krompol, Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara yang hanyut di Daerah Aliran Sungai (DAS) Bahapal ditemukan tewas, Selasa sore (21/7/2020), sejak hilang hanyut Minggu (19/7/2020).(Istimewa)
Bahapal, BS-Rahman (28) warga Dusun 4 Kampung Krompol, Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara yang hanyut di Daerah Aliran Sungai (DAS) Bahapal ditemukan tewas, Selasa sore (21/7/2020), sejak hilang hanyut Minggu (19/7/2020).

Kapolsek Serbelawan Iptu Abdullah Yunus Siregar, membenarkan telah ditemukannya warga Serdang Bedagai yang hanyut di sungai Bahapal di Huta Sipanga, Nagori Bandar Huluan, Kecamatan Batu Nangar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

"Jasat korban sore tadi berhasil ditemukan tidak jauh dari lokasi hanyutnya," kata Kapolsek, Selasa malam (21/7/2020).

Dia menjelaskan, anggota Polri, TNI, Basarnas dan masyarakat telah melakukan penelusuran aliran sungai Bahapal sejak Minggu (19/7/2020) sempat kebingungan. Akhirnya menggunakan jasa orang pintar untuk melakukan pemanggilan roh dengan melakukan ritual di sekitar hanyutnya korban.

"Berkat orang pintar akhirnya mayat korban berhasil ditemukan sekitar 150 meter dari hanyutnya korban," katanya.

Dikatakan, korban hanyut saat hendak menolong keponakannya yang hanyut saat mandi di aliran sungai Bahapal. Naas korban ikut hanyut bersama keponakannya. Dengan ditemukannya korban, akhirnya seluruh korban yang hanyut di aliran sungai Bahapal telah ditemukan.

“Korban telah diantar ke rumah duka untuk disemayamkan, jadi total korban meninggal dunia ada 6 orang," jelasnya. 

Aliran Sungai Bahapal, Huta Sepanga, Nagori Bandar Huluan, Kecamatan Dolok Batu Naggar, Kabupaten Simalungun memakan korban, Minggu (19/7/2020) Sekira Pukul 10.00 WIB. Enam anak hanyut, 5 ditemukan tewas, 1 anak masih hilang.

Kapolsek Serbelawan, Iptu Abdullah Yunus Siregar, menyampaikan musibah ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB, Minggu (19/7/2020).

Para korban dan saksi yang berasal dari Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai, berlibur ke Sungai Bahapal untuk mengisi akhir pekan.

Sekitar pukul 14.00 WIB, seseorang bernama Yogi hanyut terbawa arus Sungai Bahapal. Pada saat itu Yogi berhasil diselamatkan Lisnawati. Tak berapa lama berselang, dua anak lainnya Rizki (8) dan Fitri Ayu (10) ikut hanyut terbawa arus air sungai yang deras.(BS-Rodo)

Berita Lainnya

Post a Comment

0 Comments