Pematangsiantar, BS-Hujan lebat dengan intensitas tinggi yang melanda Kota Pematangsiantar sekitarnya mengakibatkan jalan jurusan Parapat-Pematangsiantar (Jalinsum) KM 19, tepatnya di Nagori Marihat Huta, longsor, Minggu (17/11/2024). Akibatnya, separuh badan jalan itu tergerus mengakibatkan arus lalu lintas terganggu.
Sat Lantas Polres Simalungun dipimpin oleh Kanit Turjawali Lantas Polres Simalungun, Ipda W.O. Silitonga turun melakukan langkah pengamanan.
Polisi menerapkan sistem buka tutup untuk mengatur arus kendaraan yang melintas guna menghindari kemacetan panjang.
Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry Purba mengatakan, saat itu telah dipasang police line dan pembatas jalan sementara untuk memberikan peringatan kepada pengguna jalan.
“Selain itu, kami juga telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) agar segera melakukan perbaikan secepatnya," kata Very dalam keterangannya, Senin (18/11/2024).
Kasat Lantas Polres Simalungun, Iptu Jonni F.H. Sinaga mengimbau pengguna jalan untuk tetap waspada ketika melintas di jalur tersebut.
"Kami meminta pengendara untuk mengutamakan keselamatan dan mengikuti petunjuk petugas di lapangan. Tim kami akan terus siaga 24 jam untuk memastikan kelancaran dan keselamatan lalu lintas di lokasi longsor," katanya. (BS)
0 Comments